Penetapan Idul Adha Idul Adha (di Republik Indonesia, Hari Raya Haji, bahasa Arab : عيد الأضحى ) adalah sebuah hari raya Islam . Pada hari ini diperingati peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim (Abraham), yang bersedia untuk mengorbankan putranya Ismail untuk Allah , akan mengorbankan putranya Ismail , kemudian digantikan oleh-Nya dengan domba. Pada hari raya ini, umat Islam berkumpul pada pagi hari dan melakukan salat Ied bersama-sama di tanah lapang, seperti ketika merayakan Idul Fitri . Setelah salat, dilakukan penyembelihan hewan kurban , untuk memperingati perintah Allah kepada Nabi Ibrahim yang menyembelih domba sebagai pengganti putranya. Hari Raya Idul Adha jatuh pada tanggal 10 bulan Dzulhijjah , hari ini jatuh persis 70 hari setelah perayaan Idul Fitri . Hari ini juga beserta hari-hari Tasyrik diharamkan puasa bagi umat Islam. Pusat perayaan Idul Adha adalah sebuah desa kecil di Arab Saudi yang bernama Mina , dekat Mekkah . Di sini ada tiga tiang ba...